Breaking News

Tingkatkan Kapasitas Untuk Kader Posyandu, Pemdes Bua Gelar Pelatihan




SINJAI, KOMPAK NUSANTARA ONLINE --
Dalam rangka meningkatkan wawasan dan kapasitas serta merfres kembali akan tugas pokok dan fungsi kader poyandu dalam peran sertanya membantu peningkatan kualitas kesehatan masyarakat di Desa Bua, pemerintah Desa Bua melaksanakan kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas bagi kader posandu bertempat di Aula Desa Bua Kecamatan Telullumpoe Kabupaten Sinjai. Selasa 26/07/22.

Sekretaris Desa Bua, Syamsuddin mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh kader yang telah bahu-membahu bersama pemerintah desa dalam melaksanakan tugas dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat sebagai salah satu upaya peningkatan indeks pembangunan manusia pada 6 Pisyandu di Desa Bua.

Dalam pelatihan ini diharapkan juga mampu meningkatkan kapasitas dan kapabilitas kader posyandu dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Semoga dengan pelstuhan ini tak hanya meningkatkan pengetahuan kader tetapi juga meningkatkan pengetahuan kader tetapi juga menjngjatkan pelayanan kepada masyarakat, "harapnya.

Kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas kader posyandu kali ini menghadirkan narasumber dari Puskesmas Mananti yang di wakili oleh Asdar, selaku tenaga promosi kesehatan, bahwa posyandu memiliki banyak manfaat lain meliputi memberikan beragam informasi mengenai kesehatan ibu dan anak dan memberikan imunisasi lengkap.

Hadir Sekretaris Desa Bua Syamsuddin, para staff desa, Ketua BPD Andi Abd. Rahman, para Kepala Dusun se-Desa Bua, Kegiatan tersebut di hadiri oleh kader posyandu se-Desa Bua. (Iar/Red).

Pewarta  :  Bakhtiar


Editor : Sri Indah Wahyuni 

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA