Breaking News

Pesilat Tapak Suci Sinjai, Ikuti Job Training Yang Diadakan Pimpinan Tapak Duci Provinsi Sulawesi Selatan




SINJAI, Kompak Nusantara Online --
Selama dua hari, tanggal 27 hingga 28  Juni Pimpinan pelatih tapak suci wilayah Kabupaten Sinjai Sulawesi Selatan Affandi Arifin, S.Pd.i, bersama pelatih lainnya telah mengikuti Job Training Pelatihan Pelatih Tapak Suci, bertempat Pusat Dakwah Muhammadiyah Jl.Perintis Kemerdekaan Km. 10 Nk. 38 Kota Makassar, Selasa 28/06/22.

Affandi Arifin, dalam rilisnya yang di sapaikan pada Media ini, mengatakan bahwa kegiatan ini berlansung selama 2 hari, diikuti 18 Kabupaten Se-Sulawesi Selatan dengan jumlah peserta 56 orang, Selasa 28/06/22.

Sedangkan Tapak Suci dari Kabupaten Sinjai dalam keikutsertaannya kali ini mengirimkan 7 orang peserta, kegiatan pelatihan pelatih, jadi yang di utus semua adalah pelatih yang berlisensii pelatih Daerah, mengikuti pelatihan untuk mendapatkan lisensi pelatih tingkat Provinsi.

Pada pelatihan ini nantinya akan mendapatkan Lisensi pelatih tingkat III ( Tingkat Provinsi), pembekalan materi di berikan untuk menjadi seorang pelatih meliputi Materi keislaman, Materi keorganisasian dan Materi Kepelatihan.

Pelaksanaan pelatihan ini juga untuk meningkatkan pemahaman organisasi kualitas para pelatih tapak suci dan keilmuan.

Pencak silat sebagai salah satu nilai luhur budaya bangsa tanah air indonesia harus tetap di jaga dan lestari, di samping memberi kesehatan bagi tubuh kita juga dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. "Sebut, Affandi.

Selain itu bahwa segenap insan pencat silat dapat berbangga tapi tidak sombong, pasalnya olah raga ini telah diminat penggemar bela diri di berbagai belahan dunia, "lanjutnya.

Berikut nama-nama peserta Job Training  pelatihan pelatih pesilat tapak suci : Affandi Arifin. S.Pd.I, Mufassir Asad, Ayu Lismayana, Sabaria, Reskiana, Ainun Mawahdattilah. A, Arham Saputra.

Pewarta  :  Bakhtiar


Editor : Sri Indah Wahyuni 

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA