Breaking News

PDAM Kendari dibawah kepemimpinan Ir.Zainuddin Azis, sejak dilantik 3 Maret 2025, membenahi aspek pelayanan, operasional dan aspek keuangan.




Kendari, Kompak Nusantara.com --
Adanya tuntutan assosiasi mahasiswa pemuda dan ormas mengenai kegagalan Dirut baru yang makin merosot, dan adanya penundaan gaji karyawan 1 bulan, Dirut PDAM Tirta Anoa Kendari Ir.Zainyddin Azis mengatakan, sejak kami di angkat sebagai Dirut 3 Maret 2024, kami telah membenahi berbagi aspek ; yakni aspek pelayanan, operasional dan aspek keuangan.

Dikatakan, tentang aspek pelayanan, menyangkut Masalah pendistribusian air terdapat perbedaan angka antara kapasitas produksi air baku dengan kebutuhan masyarakat sangat besar perbedaan yakni minus 249 liter/dt, ditambah lagi kehilangan air selama  kami belum menjabat sebesar 78 persen dan turun lagi sampai 60 persen.


Dengan kondisi ini kami telah melakukan penyesuaian air pendistribusian agar pelayanan dapat kontinyu dan merata.
Strategi ini yang kami lakukan ternyata cukup bermanfaat terlihat dari pengaduan masyarakat tentang pendistribusian tiap hari mengalami penurunan.

Dihadapan wartawan semalam didampingi kabag umum Sarmin dan beberapa pegawai PDAM,  Dirut PDAM Tirta Anoa Kendari Ir.Zainuddin Azis, menambahkan, mengenai kehilangan air disebabkan beberapa paktor yakni adanya kebocoran pipa, adanya sambungan ilegal yang diduga dilakukan oknum pegawai PDAM  dan adanya kehilangan meteran sehingga ada penggantian meteran sebanyak 986 sambungan rumah ( SR ), dan kami membentuk satgas beranggotakan 12 orang untuk pengawasan dan pelayanan cepat dan terbaik.

Selain itu kami melakukan pengelolaan administrasi dengan menaikkan gaji pegawai sebesar 5 persen yang selama 15 tahun tidak pernah ada kenaikan gaji, membayar pesangon pegawai pensiunan yang tidak pernah dilakukan sejak 2010 secara bertahap yang selama ini tidak dilakukan selama ada pegawai pensiun.
Mengenai personil cukup sehingga tidak ada penerimaan pegawai hanya honor untuk membantu direktur.

Mengenai adanya penundaan gaji pegawai 1 bulan sejak pemimpin pendahulu yang terjadi tahun 2020, itu terjadi karena adanya pengalihan gaji ke Bank ( bukan lagi pembayaran tunai ) karena pihak bank tidak mau adanya pembayaran gaji tunda, artinya gaji yang dibayarkan bulan juli untuk administrasi di bayarkan Agustus.

Menjawab pertanyaan wartawan mengenai sumber air PDAM  ada 4 yakni Pohara terbesar dengan debit air 400 l/dt tapi yang masuk hanya 200 ke IPA hanya 200 l/dt akibat pipa sudah tua dibangun sejak 1978 usianya sekitar 40 tahun, Anggota 40 l/dt, Baruga 20 l/dt namun sudah diambil rumah sakit Batramas 5 persen dan sumber Air Matabondu 50 l/dt tapi tidak lagi operasional, dan jumlah pelanggan 12.633/ Hafid

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA