Breaking News

Pj.Bupati Bone Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kantor BPJS Kesehatan







BONE, KOMPAK NUSANTARA.COM - Pj.Bupati Bone Andi Winarno Eka Putra, S.STP, MH hadiri Ground Breaking - Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kantor BPJS Kesehatan Cabang Watampone, Kapolres Bone AKBP Erwin Syah, S.I.K.,M.H, Dandim 1407, Asisten I Setda Bone Anwar, SH, MH, Kadis Kesehatan Bone dr.Hj.A.Nurmina, Kadis Perhubungan A.Ikbal, S.Ip, M.Si Camat T.Riattang Barat Hasnawati, .S.Sos, M.Si dan tokoh masyarakat bertempat di Jalan Majang Kelurahan Macege, Kecamatan Tanete Riattang Barat. 

"Dengan adanya peletakan Baru Pertama ini diharapkan pelayanan kesehatan di Kabupaten Bone dapat lebih optimal dan Berkelanjutan," Ujar Penjabat Bupati Bone.  Senin (9/9/2024). 


Deputi Direksi Wil IX BPJS Kesehatan dr.Yesi Kumalasari, MBA mengatakan pembangunan kantor baru BPJS Kesehatan Watampone untuk menciptakan suasana baru dan kenyamanan bagi JKN, Memberikan pelayanan yang berkualitas bagi kesehatan masyarakat dan pembangunan ini akan selesai bulan April tahun 2025.

Kemudian, Pada kesempatan tersebut, Direktur Umum BPJS Kesehatan Kabupaten Bone DR.dr. Andi Afdal Abdullah, M.B.A.,A.AK menyampaikan bahwa, Pembangunan Kantor Cabang Bone ini akan membawahi, Soppeng, Wajo dan Sinjai 

"Terima kasih atas seluruh Dukungan kepada Pemerintah Kabupaten Bone dan terkait lainnya sehingga peletakan Batu Pertama Pembangunan Kantor BPJS kesehatan Watampone dapat dibangun", Jelasnya.


Ditempat yang sama, Kapolres Bone AKBP Erwin Syah, S.I.K., M.H menyampaikan selamat dan apresiasi kepada BPJS kesehatan yang telah membangun Kantor Cabang di Kabupaten Bone 

"Ini sebagai bentuk kepedulian Kesehatan dan peningkatan layanan kesehatan di Kabupaten Bone. Semoga dapat di bangun sesuai dengan harapan dan rencana yang telah digagas melalui acara peletakan Batu Pertama ini", Harapnya. 

Jurnalis : Suspi

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA