SINJAI, KOMPAK-NUSANTARA.COM
Kamis 14 Mei 2024, di Kantor Desa Bulu Tellue telah dilaksanakan penyaluran Bantuan Lansung Tunai (BLT) dana desa 5 bulan pertama yaitu: Januari hingga Mei tahun 2024.
Dalam penyaluran BLT di serahkan langsung oleh kepala desa Bulu Tellue Syamsuddin, S.Sos, dan selanjutnya ketua BPD Safruddin, SH, penyaluran BLT dihadiri sekretaris desa Bulu Tellue Yahya, S.IP, Ketua BPD dan anggota Safruddin, SH, hadir Pendamping Lokal Desa (PLD) Kecamatan Bulupoddo Riski Amalia, Camat Bulupoddo, Kapolsek, Bhabinsa dan disaksikan aparat desa. Kamis (16/05/2024).
Penerima Bantuan Lansung Tunai (BLT) warga desa Bulu Tellue tahun 2024 ini sebanyak 20 keluarga penerima manfaat (Kpm), dengan besaran yang diterima adalah Rp.300.000/bulan, dan proses penyalurannya dilakukan per 5 bulan dengan total Rp. 1.500.000 per Kpm.
Kepala desa Bulu Tellue Syamsuddin, S.Sos, mengatakan bahwa dengan penyaluran bantuan BLT ini, Pemerintah desa Bulu Tellue mengharapkan kepada masyarakat yang menerima, dapat memanfaatkan bantuan ini dengan baik,” tandas, Syamsuddin.
Jurnalis: Bakhtiar
Editor : Sri Indah Wahyuni
0 Komentar