Breaking News

Komunitas Tennis Ewako Makassar Adakan Turnamen " Ewako End Year Cup 2023"




Makassar, Kompak Nusantara.com -- Turnamen lawn tennis bertempat di Telkom Tennis Indor Makasssar yang diadakan oleh Komunitas Tennis Ewako Makassar berlansung pada tanggal 25 sampai 26 Desember 2023.

Turnamen ini di kemas dalam  " Ewako End Year Cup 2023". Peserta yang iikut bertanding sebanyak 12 pasangan atau 24 orang.

Komunitas Tennis Ewako Makassar ini di asuh oleh Appi Sayuti   dan Hendra Abimayu. 

Appi Sayuti menjelaskan bahwa kegiatan ini kami laksanakan sebagai ajang penyaluran bakat bagi pemuda yang punya bakat dicabang olahraga tennis lapangan (lawn tennis). 

Kami pengurus Tennis Ewako Makassar mengharap bahwa komunitas ini menghasilkan atlit berbakat dan berprestasi.

Appi Sayuti dan Hendra Abimayu beserta segenap anggotanya menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang mendukung dan membantu, utamanya sponsor pada  pelaksanaan turnamen ini yang mengusung tagline " Healting, meating, and harmoni" sehinga kegiatan kami dapat terlaksana.

Turnamen ini didukung oleh beberapa sponsor antara lain; APS Communiti, KAMI, Pemerintah Kota Makassar, Rivano Jaya,  Onemdia, Nippon, Project 13, Fyn Juice, Qap, Dirandecoration, Cahaya, CK Production, Nur Lighting, Arc Sound, Swastika, Maroca, Putra Raya Tenda, dan Applepie.


Pengurus komunitas ini mengharapkan ajang kompetisi ini disamping mengasah semangat bertanding dengan menjunjung tinggi sportifitas olahraga, juga bertujuan  memupuk keakraban antar pemain.

Ketua panitia Turnamen Tennis "Ewako End Year Cup 2023", Amin Rais menjelaskan bahwa turnamen ini dikemas dengan lebih hype dan menarik dengan adanya entertainmant & culinari serta didukung beberapa peralatan multimedia, backdrop, barner dan baliho yang tersebar di lokasi pertandingan, baik di luar gedung maupun didalam gedung.

Pasangan yang masuk  partai empat besar adalah : Pasangan Azfar Aswin AP + Maming, Fito+Aldi, Imran+Awi, dan Dirfan+Eca. Partai empat besar ini bertanding pada hari selasa siang 26 Desember 2023. 

Pada partai final pemain saling kejar dan saling tekan poin dan akhirnya  keluar sebagai juara :
Juara I pasangan Dirfan+Eca, Juara II pasangan Azfar AP+ Amin Rais, Juara III bersama
pasangan Fito + Aldi dan Imran + Awi. 
 Sedangkan keluar sebagai pemain terbaik (BEST PLAYER) adalah Azfar AP.
Penyerahan hadiah  dilaksanakan hari selasa sore 26 Desember 2023 ditempat pertandingan setelah pertandingan memperebutkan posisi juara pertama selesai. 

Hadiah diserahkan kepada para juara oleh Hj. Aliyah Mustika Ilham, SE., MAP. (Anggota DPR RI Komisi IX).

Jurnalis Nalawapa 

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA