Breaking News

Andi Irsal Mahmud Resmi Plt Kaban Keuangan Aset Daerah Terhitung 1 November 2023.




BONE, KOMPAK NUSANTARA.COM -- Lepas sambut Kepala Badan Keuangan Aset Daerah Bone H.Najamuddin, S.Sos, MM dengan Plt Kepala Badan KAD Bone Andi Irsal Mahmud, S.Hut, M.Si didampingi Istrinya, dan dihadiri semua Kabid, Kasubid, Fungsional, staf dan Honorer di Novena Hotel, Rabu 1 November 2023.

"H.Najamuddin menyampaikan didepan seluruh personil BKAD Bone atas pengabdian selama 37 tahun ke Pemkab Bone sebagai ASN, namun tanggal 1 November 2023 telah memasuki masa pensiun, akhir masa pensiun telah menjabat sebagai Kepala BKAD selama Empat tahun," tuturnya.

H.Najamuddin telah banyak suka dan duka ditorehkan mulai mengabdi menjadi ASN tanggal 1 November 1996 saat pertama terangkat menjadi ASN, 1 Desember 1993 masuk BKAD sebagai Kasubag anggaran selama 6 tahun,

"Lanjut dikatakan H.Najamuddin selama menjabat Kepala BKAD Bone telah 8 kali berturut-turut meraih penghargaan WTP hanya tinggal 2 kali mendapat penghargaan tingkat Internasional, " ungkapnya.

Masih kata H.Najamuddin penghargaan kami dapatkan berkat kerja sama yang baik dengan OPD untuk mendapatkan WTP, kami mengucapkan terima kasih banyak semua, pesan  terakhir jagalah kekompakan antara atasan dan bawahan, titipkan kepada Plt Kepala BKAD Bone untuk dibina yang baik bagi Kabid, Kasubid, staf dan anggota honorer.


"Plt Kepala BKAD Bone Andi Irsal Mahmud terangkat menjadi ASN tahun 2000 ditempatkan di Kabupaten Wajo dibagian Kehutanan selama 10 tahun dan sangat berkesan saat bertugas ditengah hutan," tegasnya.

 Lanjut dikatakan A.Irsal mantan Kabag Organisasi Setda Bone, perpisahan malam ini adalah perpisahan dinas dan malam yang penuh bahagia, kekeluargaan, "pengalaman karier sebagai ASN sangat berharga karena sudah mengatur orang yang berstatus ASN saat di BKPSDM, Bagian Organisasi mengatur tentang kantor waktu menjabat Kepala Bagian dan sekarang ini mengatur tentang keuangan dengan jumlah pegawai 10 ribu lebih, " paparnya.

Masih kata A.Irsal sebagai pejabat istri harus mendukung dan mengerti pekerjaan suami yang punya tanggung jawab besar dalam mengatur anggaran Pemkab Bone dan semoga mampu menyamai kinerja pejabat sebelumnya "sangat berharap kepada seluruh jajaran Badan KAD Bone untuk bersinergi dengan baik, baik Kabid, Kasubid, fungsional, staf hingga honorer harus kerja sama yang baik supaya seluruh pekerjaan dapat diselesaikan dengan mudah".

Jurnalis : Suspi 

Editor : Sri Indah Wahyuni 

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA