Breaking News

Panitia Selter JPT Pratama Sidrap Umumkan Hasil Asesmen




Sidrap Kompak Nusantara.com -- Panitia Seleksi Terbuka (Selter) Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Sidrap mengumumkan hasil tes asesmen peserta, Kamis (5/10/2023).

Hasil tes tertuang dalam pengumuman Nomor:  06/X/PanselJPT/2023 tentang Nilai Assessment Test Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang tahun 2023.

Pengumuman tertanggal 5 Oktober 2023 ditandatangani Ketua Panitia Selter yang juga Sekretaris Daerah Kabupaten Sidrap, Dr. Ns. H. Basra., S. Kep., M.Kes.

Disebutkan, penilaian tersebut berdasarkan laporan penilaian kompetensi JPT yang ditandatangani Kepala Puslatbang KMP LAN Makassar.

Adapun hasil lengkap tes asesmen ini bisa dilihat di website resmi Pemkab Sidrap melalui tautan http://sidrapkab.go.id/site/index.php?/Produk/detail/270.

Untuk diketahui, asesmen dilaksanakan di Puslatbang KMP LAN Makassar tanggal 3 Oktober 2023 lalu diikuti 14 peserta.

Setelah asesmen, mereka masih akan menjalani penulisan makalah, wawancara, dan penilaian rekam jejak.

Seleksi terbuka ini dilakukan untuk mengisi lima Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama yang kosong. 

Lima jabatan tersebut yakni Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Inspektur Kabupaten, Kepala Badan Perencanaan, Pembangunan, Penelitian, dan Pembangunan Daerah, Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan, dan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik.

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA