Breaking News

DPR Bone Diserbu Aksi Unjuk Rasa, "Dalam momentum Hari Sumpah Pemuda " HMI Cabang Bone dan SAPMA PP Bone Harap Tertibkan Izin Usaha Pasar Modern.




BONE, KOMPAK NUSANTARA.COM --Dalam aksi ini dilaksanakan di dua titik yakni di DPRD kabupaten Bone dan Pemda Bone dengan mengangkat grand isu  Evaluasi Retail Modern dan dorong pembentukan peraturan Bupati tentang kepemudaan . 

Selanjutnya dalam aksi yang gelar, Muh.Asmar Hidayat selaku Jendral Lapangan menegaskan bahwa "kedua isu yang diangkat merupakan keresahan dari pelaku usaha kecil akibat maraknya berdirinya pasar modern yang ada di kab. Bone .

Juga keresahan pemuda yang sampai sekarang ini masih mempertanyakan pendorongan indeks pembangunan kepemudaan di kab. Bone, kemudian sekaitan dengan pasar modern bahwa dalam temuan kami bahwa masih ada pasar modern yang menyalahi aturan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah sehingga kami turun kejalan untuk mempertegas dan memperjelas temuan itu,

Kemudian apabila hal itu tidak ditindak lanjuti maka akan mengakibatkan ketidakstabilan ekonomi dan mengancam nasib usaha kecil kedepannya". Jelasnya

Selanjutnya Aswan selaku ketua Umum HMI Cabang Bone juga menyampaikan "Kami mendunga banyaknya pasar modern yang berupa retail yang menyalahi aturan Peraturan Bupati nomor 33 tahun 2017 tentang penataan toko modern di kabupaten Bone.

"Maka dari itu kami mendesak Pemerintah Daerah beserta dengan DPRD Kabupaten Bone untuk menertibkan terkait atau bahkan mencabut izin usaha bagi yang melanggar" tegas Aswan.

 juga menengaskan"Untuk tindak lanjut dari hasil demonstrasi ini kami telah menyepakati dan menandatangani nota sepemahaman untuk dilaksanakan RDPU Pada hari rabu.


Kami pertegas bahwa ketika tuntutan yang kami bawa tidak ditindak lanjuti maka kami akan kembali turun melakukan aksi demonstrasi dengan membawa massa aksi yang lebih banyak". Pungkas Aswan Ketua Umum HMI Cabang Bone.

Selanjutnya Ketua SAPMA PP Bone juga menyatakan "Sebagai pernyataan dalam aksi tadi, kami akan terus mengawal isu ini Sampai adanya kejelasan, dan tentunya ini menjadi satu pokok permasalahan dikarenakan berdasarkan hasil kajian kami .

, kami menemukan adanya ketidaksesuaian antara regulasi dan Yang ada di lapangan dalam hal ini adanya ritail2 modern yang kami anggap menyalahi regulasi. Sehingga kami mendorong ini untuk segera di bahas dalam rapat dengar pendapat umum untuk mengusut tuntas proses perizinan ritail2 modern tersebut". Ungkapnya.

Dalam aksi ini juga Ketua Kohati cabang Bone turut serta dalam mengawal aksi demonstrasi yg dilakukan hari ini Senin, 30 Oktober 2023 dalam momentum Sumpah Pemuda, 

"tuntutan yg dibawa teman2 hari ini memang harus menjadi perhatian Untuk dikawal hingga tuntas , ia mengatakan "Kami akan menunggu tindak lanjut dari hasil demonstrasi hari ini yakni akan dilaksanakan RDPU ada hari Rabu dan akan mengundang Perwakilan Mahasiswa untuk hadir pada Rapat tersebut dan berharap tuntutan kami benar benar ditindaklanjuti sesuai dengan kesepakatan dari hasil demostrasi yg dilakukan tadi.

Laporan: Afir

Editor : Sri Indah Wahyuni 

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA