Breaking News

KUD Singki terbaik I di Enrekang diresmikan bangunan barunya berlantai.2 oleh bupati Muslimin





ENREKANG KOMPAK NUSANTARA.COM -- Gedung, waserda dan kantor KUD Singki yang baru berlantai 2 diresmikan bupati Enrekang Muslimin Bando siang tadi.

Dalam sambutannya Bupati Muslimin Bando mengatakan, KUD Singki terbaik di kabupaten Enrekang dari 4 KUD dan 160 koperasi yang ada, di 229 desa dan kelurahan.

Dikatakan, pembangunan KUD Singki yang baru berlantai 2 ini berkat kegotong Royongan semua anggota dan masyarakat Desa Singki, melalui kerja keras pengurus yang di nakodai Abd.Azis yang pensiunan guru itu.

Oleh karena itu untuk memajukan KUD ini kata bupati, semua anggota dan masyarakat harus berbelanja di waserda KUD Singki.

Jangan sampai anggota kalau mau pinjam/ utang dia ke KUD, tapi kalau mau kes dia belanja di luar, ini yang kurang baik.

Muslimin Bando mengapresiasi pengurus dan anggota Kud serta masyarakat Singki atas usahanya membangun gedung, waserda dan kantor KUD Singki yang refresentatif (megah ) sebagai buah dari  kegotongroyongan yang kuat.

Dalam laporannya ketua kud Singki Abd.Azis, sampai selesainya gedung baru KUD Singki ini telah menghabiskan dana 1 koma 3 milyar lebih bersumber dari bantuan hibah Pemda Enrekang 300 juta dan selebihnya dana KUD itu sendiri secara kes, namun juga banyak bantuan bahan dan tenaga dari masyarakat Singki.

Ketika ditanya wartawan mengenai dana yang dikelola KUD untuk usaha, ketua Kud Singki Abd.Azis mengatakan, dana pengadaan barang .

dewasa ini sekitar 4 milyar rupiah lebih, meliputi usaha sembako, pupuk pertanian, ternak, serta kebutuhan konsumen.lainnya, dengan anggota sekitar 600 orang.

Pembentukan KUD Singki sejak tahun 1990 itu merupakan pengembangan dari KUD Bamba Puang dengan diketua Abd.Azis, dan beberapa kali pergantin termasuk Darji yang kepala desa Singki sekarang yang perna membesarkan KUD Singki ini.

Sementara data dari dinas koperasi Enrekang menyebutkan, jumlah KUD di Enrekang sekarang sisa 4 unit, 160 koperasi yang berbadan hukum dan sisa 60 koperasi yang sehat.

Jurnalis :/Hafid

Editor : Sri Indah Wahyuni 

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA