Breaking News

Tingkatkan Kualitas Pelayanan, Kapolres Sinjai Launching 198 Petugas Polisi RW



SINJAI, KKMPAK-NUSANTARA.COM
Kepala Kepolisian Resor Sinjai, Ajun Komisaris Besar Polisi (Akbp) Rachmat Sumekar, S.Ik., M.Si melaunching program Polisi RW, bertempat dihalaman Mapolres Sinjai, Rabu (31/5/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri Waka Polres Sinjai Kompol Andi Muh. Syafei, S.Sos.,MH, PJU Polres Sinjai, para Kasat, Kapolsek, Kasi, Perwira Staf Polres Sinjai dan segenap personel Polres Sinjai yang masuk Polisi RW.

Ada sebanyak 198 personel polres yang dikukuhkan Kapolres Sinjai yang nantinya bertugas disetiap RW yang tersebar di sembilan Kecamatan Kabupaten Sinjai. 

Akp.dr Nurhayati SH. MH Kasat Binmas Polres Sinjai mengatakan, ini sebagai salah satu strategi untuk menekan dan mengantisipasi timbulnya gangguan Kamtibmas, seiring upaya menciptakan kondusifitas lingkungan masyarakat.

Kegiatan ini bertujuan agar kehadiran polisi di tengah masyarakat bisa lebih intens, sehingga polri bisa lebih memberikan perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat

Melalui Polisi RW, Polri bermitra dengan masyarakat untuk berkolaborasi mencari solusi permasalahan gangguan kamtibmas, meningkatkan kesadaran hukum, dan memperkuat kepedulian masyarkat terhadap keamanan berasama. 

Polisi RW ini adalah polisi yang melaksanakan tugas ganda yakni, bertugas sebagai anggota polisi yang bertugas pada kesatuannya dan mengemban tugas sebagai Polisi RW.

Keberadaan Polisi RW diharapkan mempermudah memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat. "Pungkasnya.

Jurnalis: Hmsria/Bakhtiar


Editor : Sri Indah Wahyuni 

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA