Breaking News

352 Usulan Mengemuka di Musrenbang Pitu Riase.




Sidrap,Kompak Nusantara Online--
Sedikitnya 352 usulan dari 12 desa/kelurahan dibahas dalam musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) tingkat Kecamatan Pitu Riase, Kabupaten Sidrap, Senin (31/1/2022), di Aula Kantor Camat Watang Pulu.

“Nantinya usulan ini akan diusul oleh admin kecamatan melalui aplikasi SIPD untuk disingkronkan dengan ranwal renja perangkat daerah,” ujar Kabid Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah Bappelitbangda Sidrap, Herwin.



“Selanjutnya dibahas kembali di forum perangkat daerah yang direncanakan minggu kedua Februari 2022,” imbuh Herwin yang sekaligus ketua tim kabupaten pada Musrenbang Kecamatan.

Adapun musyawarah itu dibuka Camat Pitu Riase, Andi Mukti Ali, dihadiri Wakil Ketua DPRD Sidrap, Kasman. Turut hadir perwakilan OPD teknis, kades dan lurah beserta delegasi masing-masing, serta berbagai unsur lainnya. 

Andi Mukti Ali mengatakan, musrenbang merupakan forum musyawarah antar pemangku kepentingan membahas dan menyepakati langkah-langkah penanganan program/kegiatan prioritas.



“Lewat musrenbang ini, kita menyepakati pengelompokan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan,” katanya.

Ia menambahkan, kegiatan itu juga menetapkan delegasi kecamatan delegasi kecamatan yang akan mengawal usulan-usulan permasalahan kecamatan pada diskusi forum perangkat daerah.(Darwin)



Editor : Sri Indah Wahyuni

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA