Breaking News

Pelatihan Peningkatan Inovasi dan Higienitas Sajian Kuliner



SINJAI, kompak-nusantara.com
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Sinjai menggelar Pelatihan Peningkatan Inovasi dan Higienitas Sajian Kuliner, Selasa (03/10/2023) pagi.

Diikuti puluhan peserta yang merupakan pelaku usaha kuliner, pelatihan ini berlangsung selama 4 hari, mulai tanggal 3-6 Oktober dan dipusatkan di Gedung Pertemuan Sinjai.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Sinjai, Tamzil Binawan mengungkapkan bahwa pelatihan tersebut digelar dengan tujuan untuk mengajak para pelaku usaha kuliner agar terus berinovasi dalam peningkatan higienitas sajian kuliner yang lebih berkualitas dan mempunyai nilai jual.

"Selain itu, pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas SDM dalam hal peningkatan kepariwisataan di Kabupaten Sinjai," tuturnya.

Hal senada juga dikatakan Staf Ahli Bupati Bidang Sosial dan SDM Setdakab Sinjai, Andi Mandasini. Saat membuka kegiatan ini, ia menaruh harapan agar ke depan dapat tercipta produk-produk kuliner menarik dan sesuai dengan standar higienitas Nasional. Sehingga masyarakat maupun wisatawan tidak lagi takut mengonsumsi produk kuliner khas Kabupaten Sinjai.

"Saya meyakini bahwa kegiatan ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat untuk meningkatkan perekonomiannya. 

Semoga ini mendorong para pelaku usaha kuliner untuk terus berkembang sehingga potensi ekonomi bisa bergerak sehingga kesejahteraan masyarakat semakin meningkat," ujarnya.


Selama 4 hari ke depan, para peserta akan disajikan sejumlah materi dari narasumber yang berkompeten, diantaranya materi ekosistem kuliner Indonesia, inovasi dan higienitas sajian kuliner.

Kemudian standar dan ketentuan higienitas sajian kuliner Indonesia, kreativitas dan inovasi dalam penyajian kuliner, serta pemasaran kuliner dalam mengomunikasikan inovasi dan higienitas kuliner.(hms).

Jurnalis: Bakhtiar

Editor : Sri Indah Wahyuni 

0 Komentar

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - KOMPAK NUSANTARA